Amerika Serikat Ternyata Memata-matai Jaringan Internet Korea Utara sejak 2010

Posted by Unknown on Tuesday, April 28, 2015

Whistleblower Edward Snowden kembali mengungkapkan rahasia Amerika Serikat kepada publik. Menurut laporan yang ditulis oleh New York Times, Amerika Serikat melalui NSA ternyata telah melakukan aktivitas penyadapan terhadap jaringan milik Korea Utara sejak tahun 2010.
Untuk melakukan penyadapan itu, NSA pun melakukan tunneling ke jaringan milik Cina yang dipakai oleh Korea Utara. Selanjutnya, Amerika bahkan disebut telah berhasil menanamkan malware yang bisa mengawasi tindak-tanduk pengguna internet di Korea Utara. Bahkan disebutkan kalau jumlah hacker yang ada di Korea Utara kini mencapai angka sebanyak 6000 orang.
spionase
Pernyataan Snowden ini pun nampaknya berkaitan dengan tuduhan Amerika kepada Korea Utara terkait insiden peretasan situs Sony Mobile pada beberapa waktu lalu. Seperti diketahui, pada saat itu, Amerika telah secara gamblang menuduh kalau Korea Utara bertanggung jawab terhadap aksi penyerangan situs Sony itu.
Tuduhan tersebut pun kian terasa aneh kalau Amerika ternyata telah melakukan aksi mata-mata ke Korea Utara sejak 2010. Kalau dalang aksi penyerangan situs Sony Mobile adalah memang Korea Utara, tentunya Amerika bisa melakukan langkah preventif sebelum penyerangan situs Sony dilakukan.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment